Plus - Minus Harga Apartemen |
Bagi sebagian orang, memilih apartemen yang tepat merupakan hal yang penting untuk investasi jangka panjang. Selain karena bujet, apartemen nantinya juga akan sangat berpengaruh terhadap kemudahan aktivitas para anak-anak kita kelak. Karena pada umumnya apartemen merupakan hunian yang sangat modern untuk saat ini sehingga banyak diminati oleh kalangan menengah ke atas. Jika dulu orang-orang lebih memilih tinggal di rumah kontrakan atau kost, maka sekarang trend tinggal di apartemen mulai menyelimuti hasrat banyak orang. Semakin banyak bermunculan apartemen murah pilihan konsep yang bervariasi membuat para kalangan menengah maupun ke atas mulai berpindah ke hunian apartemen. Harga apartemen dipandang terlalu tinggi untuk ukuran kantong penghasilan milenial, sehingga membuat milenial maju mundur untuk melakukan pembelian apartemen baik itu langsung maupun pengajuan KPA. Meskipun demikian secara psikologis keberadaan rumah tapak yang sudah lebih dulu menjadi bentuk rumah tinggal yang di pilih masyarakat Indonesia juga tetap dipandang lebih aman di banding apartemen. Oleh karena itu, mari kita bahas satu persatu plus minus apartemen tersebut!
- Status Lahan Apartemen
Sebisa mungkin telusuri terlebih dahulu status lahan secara hukum. Beberapa pengembang terkadang hanya memiliki hak konsensi. Hak konsensi adalah hak untuk mengelola lahan dan bangunan dalam jangka waktu tertentu. Keuntungan pengelolaan tersebut dibagi dengan pemilik lahan misalnya dalam hal ini pemerintah atau pihak lain. Keuntungannya mungkin sementara misalnya soal akses transportasi, lokasi yang strategis maupun fasilitas yang lengkap. Namun, jika hak tanah sudah habis masa pakainya maka penghuni mau tak mau harus angkat kaki dari apartemen tersebut apapun alasannya dengan uang pengganti yang mungkin saja nilanya jauh lebih rendah dari nilai investasi sebenarnya.
- Lokasi Apartemen Strategis
Lokasi strategis tentunya menjadi pertimbangan yang paling utama dan menjadi perbandingan memiliki jarak jauh ke kantor atau ke tempat lain yang menyangkut pada aktivitas kamu sehari-harinya. Mungkin orang akan beralih memilih apartemen yang dekat dengan segala kebutuhan, semisalnya rumah sakit, sekolah, pasar, dan mall. Hal ini tentu menjadi tujuan utama setiap orang, agar tidak terbebani ketika memiliki apartemen yang siap huni jauh dari segala hal tersebut. Bahkan jika lokasi tidak sesuai yang ada akan membuat anda malah mengeluarkan bujet lebih untuk kemana-mana ketimbang tinggal di rumah saja sekalipun.
- Nilai Investasi Apartemen
Menghitung nilai investasi apartemen sebetulnya tidak terlalu sulit kok. Ada banyak sumber yang bisa memberikan cara menghitung nilai investasi sebuah apartemen dengan mudah. Bahkan beberapa situs sudah menyediakan kalkulator kenaikan harga nilai sebuah properti. Umumnya nilai kapitalisasi sebuah apartemen itu berkisar antara 7% sampai dengan 12% yang ditentukan dengan beberapa komponen. Misalnya jika dekat dengan bandara dan memiliki akses khusus jalan masuk ke bandara, maka nilai kapitalisasinya akan semakin tinggi. Belum lagi dihitung dengan beberapa keuntungan seperti dekat dengan tempat hiburan, fasilitas yang lengkap, tempat ibadah, sekolah dan seterusnya.
- Fasilitas Apartemen Lengkap
Komponen fasilitas dalam sebuah apartemen menjadi salah satu faktor penting. Misalnya keamanan 24 jam yang dipantau dengan CCTV juga menjadi salah satu sistem keamanan penting untuk sebuah apartemen. Karena, meskipun memiliki tim satuan pengamanan pasti ada beberapa blind spot yang perlu dibantu diawasi dengan kecanggihan teknologi. Selain fasilitas keamanan yang mumpuni, fasilitas hiburan juga menjadi salah satu basic need yang dibutuhkan oleh penghuni apartemen masa kini. Misalnya tersedianya ruang terbuka hijau, kolam renang, bioskop, super market, food court sampai dengan tempat karaoke sehingga bisa menjadi tempat bercengkerama bersama teman atau pun keluarga tanpa harus repot keluar area apartemen.